in

Tools Sosial Media Untuk Membangun Sebuah Konten lebih Menarik dan Berkualitas

tools sosial media

Tools Sosial Media – Semua orang pasti sepakat jika membuat konten sosial media yang menarik dan berkualitas itu membutuhkan banyak waktu, tenaga, bahkan uang. Lihat dibawah ini:

Dicari desainer untuk official account instagram @… Action plan berupa konten sudah disiapkan oleh copywriter. Untuk bulan November, kami sedang mengusung topik sejarah rasul, quotes hijrah, dan kisah-kisah menginspirasi.

Tulisan diatas bukanlah tulisan yang dibuat-buat, melainkan tulisan yang diambil dari projects.co.id yang sedang mencari seorang desainer grafis untuk mengisi konten Instagramnya.

Dari kasus diatas sudah sangat jelas, jika membuat konten sosial media itu memang membutuhkan pengorbanan yang tidak sedikit. Oleh karena itu, untuk mengurangi pengorbanan dalam bersosial media, terutama dalam hal konten.

Silahkan membaca artikel dibawah ini sampai selesai, barangkali berguna dan bermanfaat untuk membuat konten-konten lebih menarik dan berkualitas.

Daftar Tools Sosial Media

Sebelum menggunakan tools dibawah ini, ada baiknya kamu memahami apa itu tools sosial media. Jadi, yang dimaksud tools sosial media disini adalah tools yang mempermudah penggunanya dalam membuat sebuah konten dan bukan tools yang digunakan untuk mengelola banyak akun atau yang semacamnya.

Dan berikut ini adalah beberapa tools yang dimaksud:

Placeit

tools sosial media
Gambar: dok. pribadi

Placeit berfungsi untuk menampilkan produk atau desain digital agar terlihat lebih realistis dan menarik. Kamu yang suka promosi sangat cocok menggunakan tool yang satu ini, karena penampakannya amat sangat nyata dan tak harus melakukan pemotretan.

Cara menggunakan Placeit:

1. Silahkan buka Placeit.net, kemudian sign up dengan email yang aktif.

2. Pilih mockup yang sesuai dengan selera, kemudian klik.

3. Setelah itu persiapkan gambar yang ingin dimasukkan ke dalam mockup (perhatikan ukuran gambar yang direkomendasikan) dan klik upload image.

tools sosial media

4. Jika gambar sudah di upload, maka akan muncul tombol crop dan silahkan di klik. Setelah itu, tunggu prosesnya hingga selesai dan gambar pilihanmu sudah menyatu dengan mockup.

5. Silahkan download dengan pilihan free, dan gambar sudah menjadi milikmu.

Perhatian: Meski memberi layanan gratis, sayangnya gambar yang dihasilkan hanya berukuran 400 x 300 px. Kita pun disuruh untuk membayar 8-28 dollar, apabila ingin mendapatkan gambar yang berukuran lebih besar.

Crello

tools sosial media
Gambar: dok. pribadi

Tool yang satu ini sangat mirip dengan Canva dan nampaknya memang dibuat untuk menandinginya. Kamu yang sudah terbiasa menggunakan Canva pastinya tak akan bingung menggunakan Crello, dimana fitur-fiturnya hampir mirip satu sama lain.

Cara menggunakan Crello:

1. Silahkan buka crello.com.

2. Lakukan pendaftaran, dan pilih format desain yang diinginkan.

3. Jika sudah menemukan format yang diinginkan, silahkan merombak secukupnya dan yang terakhir adalah download.

Perhatian: Jika Placeit merubah ukuran gambar untuk meraup keuntungan, maka Crello tidak demikian, dimana format gambar dibiarkan tetap, namun dalam beberapa elemen desain yang mereka tawarkan dipatok harga mulai dari 0,99 dollar.

Adobe Spark

tools sosial media
Gambar: dok. pribadi

Hampir sama dengan Canva dan Crello, Adobe Spark adalah tool yang bisa kita pakai untuk membuat desain, baik itu dalam bidang bisnis, pendidikan atau pribadi.

Cara menggunakan Adobe Spark:

1. Silahkan buka spark.adobe.com.

2. Kemudian klik tanda plus (+) dan pilih post.

3. Silahkan pilih desain yang menurut kamu paling oke, kemudian klik dan lakukan pengeditan.

4. Untuk proses download, silahkan klik share dan tombol download tepat berada dibawah gambar.

tools sosial media

Perhatian: Adobe Spark memang gratis untuk digunakan membuat desain. Namun, untuk lebih nyaman dalam menggunakan fitur-fitur lainnya, pihak Adobe juga menawarkan paket premium Rp. 134.800/bulan.

Piktochart

tools sosial media
Gambar: dok. pribadi

Jika kamu ingin membuat konten menarik dengan berbagai macam infografis, bisa menggunakan tool yang bernama Piktochart. Kamu tak perlu seharian memikirkan desain infografis, karena di Piktochart sudah disediakan berbagai macam desain yang bagus-bagus.

Cara menggunakan Piktochart:

1. Silahkan buka piktochart.com.

2. Masuk dengan akun Facebook atau email, kemudian klik create new ketika sampai di dashboard.

3. Sebelum benar-benar membuat desain akan ada tiga pilihan, yakni infographic, presentation, dan printable. Silahkan pilih salah satu dari desain yang memang sesuai kebutuhan dan menarik minatmu.

tools sosial media

4. Gambar diatas adalah salah satu contoh desain yang dibuat, dan ukuran sebenarnya adalah 800 x 1150 px.

Perhatian: Sama dengan tools sebelumnya, dimana untuk mendapatkan fitur-fitur yang lengkap kita dianjurkan untuk membelinya. Piktochart sendiri memasang tarif untuk tool mereka ini diangka 15-120 dollar.

Apakah Membantu?

Beberapa tools yang sudah disebutkan tadi diharapkan mampu membantu teman-teman yang kesulitan akan hal desain atau yang semacamnya. Mungkin dibenak sebagian orang muncul sebuah pertanyaan mengapa ada versi gratis dan berbayar? dan mengapa tidak dibuat gratis saja semuanya?

Mengapa ada gratis dan berbayar? Karena itu adalah salah satu strategi yang memang diterapkan oleh perusahaan yang bersangkutan. Dan mengapa tidak dibuat gratis semua? Karena membuat tools itu memakan waktu dan diperlukan ilmu, maka akan sangat sayang apabila waktu dan ilmu kita tidak membuahkan hasil (uang).

Baca Juga: Aplikasi Kok Bayar, Kenapa Tidak Gratis Saja? Ini Alasannya

Masih ada beberapa tools yang mungkin bisa kalian coba, diantaranya adalah:

1. lumen5.com (gratis dan berbayar).

2. animoto.com (berbayar).

3. rocketium.com (gratis dan berbayar).

4. animaker.com (gratis dan berbayar).

5. getstencil.com (gratis dan berbayar).

6. madewithstudio.com (gratis).

7. apperto.com/typorama/ (gratis dan berbayar).

8. giphy.com (gratis).

9. sparkol.com (gratis dan berbayar).

10. inkscape.org (gratis).

Kesimpulan

Menurut kamu tools sosial media mana yang paling mudah dan berpengaruh untuk konten sosial media? Tentu, setiap orang memiliki jawaban yang berbeda-beda, namun setidaknya dengan mengetahui beberapa tools tersebut, pekerjaan kita untuk membuat konten sosial media sedikit tertolong.

Baca Juga: Daftar Situs Pilihan Penyedia Icon Gratis Untuk Desain Web Anda

Selain membantu dalam pembuatan konten menarik dan berkualitas, tools tadi juga cocok digunakan untuk belajar desain apabila kalian tidak memiliki corel draw, adobe illustrator atau adobe photoshop.

Komentar

Tulis Komentar
  1. Halo kak terimakasih atas infonya, bermanfaat sekali 🙂
    Kalo boleh tau apakah kualitas gambar yang di simpan termasuk fitur premium yg d tawarkan di adobe spark?
    Ketika saya coba versi gratis dan menyimpannya kualitasnya tidak sesuai, apa benar?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0