in ,

Spesifikasi dan Harga Oppo Find X Terbaru dengan Bonus O-Free

Spesifikasi dan Harga Oppo Find X indonesia

Spesifikasi dan Harga Oppo Find X – Setelah akhir bulan lalu secara resmi telah diperkenalkan di Paris akhirnya kini Oppo Find X telah resmi hadir di negara kita. Smartphone terbaru dari Oppo ini hadir di Indonesia melalui peluncuranya yang digelar di Jakarta pada hari Rabu 18 Juli kemarin.

Oppo Find X Meluncur di Indonesia dengan Bonus O-Free

Harga Oppo Find X

Oppo Find X meluncur di Indonesia dengan membawa penawaran yang menarik. Dilansir dari Kompas.com (18/7), smartpone yang pre-ordernya dimulaipada hari Rabu kemarin hingga 31 Juli 2018 ini menawarkan bonus berupa  sepasang earphone nirkabel O-Free.

O-Free sendiri merupakan earphone nirkabel Oppo yang baru diperkenalkan Oppo belum lama ini. Perangkat ini merupakan wireless earphone pertama yang sudah dibekali dengan Qualcomm QCC3026.

Chip pengolah audio ini kabarnya dapat memangkat konsumsi daya hingga 50%, serta juga dapat meningkatkan kualitas suara yang dihasilkan tentunya.

Oppo Find X Meluncur di Indonesia

Menurut Marketing Planning Manager Oppo Indonesia, Suwanto saat sedang memberi penjelasan tentang earphone nirkabel Oppo O-Free mengungkapkan jika perangkat ini memiliki data tahan yang mumpuni.

Perangkat ini bisa mencapai lebih dari 16 jam pemakaian.  “O-free bisa digunakan 4 jam untuk sekali charge. Ada case charging khusus yang bisa memberikan tambahan 12 jam,” terangnya.

Spesifikasi Oppo Find X

Oppo Find X meluncur di Indonesia dengan spesifikasi yang sama dengan yang meluncur di Paris. Dimana semartphone ini hadir dengan layar lengkung AMOLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi 2.340 x 1080 dan aspelk rasio 19,5 : 9.

Sementara untuk rasio bodinya sendiri smartphone ini memiliki ukuran hingga 93,8 persen.

Untuk tampiannya sendiri Oppo Find X ini tidak hadir dengan memiliki notch. Uniknya Oppo mendesain kameran depan dan belakangnya tersembunyi (pop-up) sehingga membuat bezelnya nampak lebih tipis.

Resolusi kamera yang dibawa Oppo Find X adalah 25 megapiksel untuk kamera depannya. Sementara untuk kamera utamanya, smartphone ini hadir dengan dibekali dual kamera belakang beresolusi  16 megapiksel dan 20 megapiksel.

Saat pengguna membuka aplikasi kamera maka kamera yang akan digunakanpun akan keluar dari persembuyiannya.

Terkait performanya Oppo Find X yang meluncur di Indonesia, akan dipersenjatai oleh prosesor Snapdragon 845 dari Qualcomm. Selain itu didukung pula oleh kapasitas RAM 8GB.

Untuk kebutuhan penyimpanan datanya sendiri Oppo Find X ini telah dibekali memori internal seluas 256GB sehingga pengguna dijamin puas menyimpan banyak file dan aplikasi didalamnya.

Untuk melindungi data dan aplikasi para penggunanya smartphone yang menggunakan sistem operasi Android 8.1 Oreo ini, akan menggunakan teknologi pengenal wajah.

Agar lebih jelas lagi mengenai spesifikasi dan harga Oppo Find X yang meluncur di Indonesia silahkan lihat rincainnya pada tabel dibawah ini:

Tabel Spesifikasi Oppo Find X

·         Harga ·         Rp 13 Jutaan
·         Status ·         Rilis Juni 2018
·         Jaringan ·         Jaringan GPRS, EDGE, 3G, 4G LTE, 5G LTE

·         HSDPA: 42.2 mbps & HSUPA : 5.76 mbps

·         LTE Cat 12 600/150 Mbps

·         Dual SIM

·         Dimensi ·         Dimensi : 156.7 x 74.2 x 9.4 mm

·         Berat : 186 gram

·         Bahan : Metal

·         LED Notifikasi : Ada

·         Layar ·         Layar 6.42 inci AMOLED

·         Resolusi 1080 x 2340 pixels

·         Aspek Rasio 19.5 : 9

·         Kerapatan ~ 401 ppi

·         Full Screen Display

·         Corning Gorilla Glass 5

·         OS ·         Android v8.1 Oreo

·         ColorOS 5.1

·         Prosesor ·         Chipset : Snapdragon 845

·         CPU : Octa Core (4×2.8 GHz Kryo 385 Gold & 4×1.7 GHz Kryo 385 Silver)

·         GPU : Adreno 630

·         RAM ·         8 GB
·         Memori ·         Internal 256 GB

·         Eksternal –

·         Kamera Belakang ·         Dual 16 MP + 20 MP

·         OIS

·         Phase Detection Autofocus

·         Dual-LED ( dual tone ) Flash

·         Video 2160p30fps

·         Kamera Depan ·         25 MP

·         Video 1080p@30fps

·         Sensor ·         Face ID

·         Accelerometer

·         Proximity

·         Gyroscope

·         Compass

·         Warna ·         Bordeaux Red

·         Glacier Blue

·         Baterai ·         Li-Ion 3730 mAh

·         VOOC Charging

·         Non-Removable

Harga Oppo Find X  Lebih Terjangkau

Harga Oppo Find X terbilang lebih terjangkau daripada yang ada di Benua Eropa, dimana smartphone ini dihargai 999 Euro atau diatas angka Rp. 16 juta rupiah. Sementara untuk harga Oppo Find X yang meluncur di Indonesia adalah Rp. 12. 999.000 saja.

Author Dede tatang

DedeTatang Adi Saputra
Blog : Detatang.com, Duniaelektronik.net
YouTube: Detatang, S. Channel, Guru Berkarya, Membangun Inspirasi, Tama Family
Menerima Job Review Produk.
WhatsApp +6282327277319

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0