in ,

Aplikasi Mobile yang Paling Banyak Diakses Tahun 2017

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Aplikasi mobile yang paling banyak diakses – Berbagai perkembangan dunia digital membuat para pengembang aplikasi terus menerus melebarkan sayapnya. Mereka terus menerus berinovasi untuk menjadikan aplikasi buatannya menjadi aplikasi yang begitu dibutuhkan banyak orang.

Pengukuran berdasarkan comScore ini hanya dilakukan dalam mobile app saja. Untuk perhitungan situs web sudah saya bahas pada artikel sebelumnya. Selain itu, target audience yang dijadikan patokan adalah pengguna dengan umur 18 tahun ke atas. Jadi para ABG yang menggunakan aplikasi ini tidak dihitung dalam analytic ini.

Sebenarnya, perhitungan ini juga meliputi semua jenis mobile device, baik android maupun Iphone. Namun karena pengguna Iphone di Indonesia tidak mendominasi, jadi aplikasi dari Iphone tidak begitu mencolok. Hal ini dibuktikan dengan peringkat nomor satunya di raih oleh google play.

ComScore dikabarkan baru baru ini merilis platform baru yang dinamai MMX Multi-Platform. Ini menjadikan pengukuran dari comScore menjadi lebih akurat dan merata. Hal ini karena dalam menghitung trafik akan mampu masuk ke dalam aplikasi seperti halnya facebook instant article atau google play newsstand.

Baca jugaSitus dengan Pengunjung Terbanyak di Indonesia Versi Mobile 2017

Jadi dengan menggunakan mobile panel data yang lebih baik, akan memberikan suatu wawasan yang lebih mendalam kepada para masyarakat umum. Menurut ungkapan dari Senior Vice President comScore Asia Pasifik, Joe Nguyen, dengan adanya platform baru ini, akan menjadi tonggal pengukuran trafik internet di Indonesia.

Dengan ini juga akan menjadi data bagi para penjual dan pembeli sehingga berbagai pengoptimalan di berbagai strategi pemasaran digital akan lebih efektif dan tertarget. Data yang telah dicatat di periode awal tahun ini adalah 63,6 juta unik visitor di Indonesia.

Aplikasi  Mobile yang Paling Banyak Diakses

Total audiens yang menjadi acuan dasar dalam statisik ini adalah 46,1 juta pengguna di Indonesia. Jadi misal google play memiliki 44,2 juta pengguna berarti hanya 2 juta orang yang tidak memiliki aplikasi ini.

1. Google Play

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Menurut data dari comScore, google play memiliki jumlah pengguna hingga 44,2 juta di Indonesia. Dan aplikasi ini memiliki jangkauan pengguna hingga 96%.

Google play seakan menjadi aplikasi wajib bagi pengguna android. Tanpa aplikasi ini tentunya pengguna tidak bisa mendownload aplikasi dengan mudah. Apalagi untuk android versi 5 keatas, menginstall aplikasi dari play store adalah hal yang harus dilakukan demi keamanan.

Google play sendiri selain dalam bentuk aplikasi memiliki situs berbasis web di play.google.com. Google play pertama kali rilis pada 22 Oktober 2008. Layanan toko digital milik google ini memiliki berbagai macam kategori yang terdapat di dalamnya yang meliputi aplikasi, game, musik, buku, film dan majalah.

Konten media yang ada didalamnya pun ada yang gratis dan ada yang berbayar. Namun dengan dukungan pembayaran yang belum tersedia di berbagai negara membuat banyak pembajakan dan konten ilegal yang dijual bebas di negara negara yang belum support. Namun Indonesia sebagai negara yang sudah support pembayaran tentunya begitu dimudahkan jika ingin membeli konten.

Pertumbuhan konten dari tahun ke tahun di google play begitu pesat. Tak ayal aplikasi ini menjadi aplikasi mobile yang paling banyak diakses setiap tahunnya. Pengembangnya pun semakin hari semakin meningkat. Mereka tentunya ingin mendapatkan keuntungan dari aplikasi atau game yang telah dibuatnya.

2. Whatsapp

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Karena kemudahan dalam penggunaanya, aplikasi whatsapp menjadi aplikasi chat paling banyak diinstal di Indonesia. Menurut perhitungan data dari comScore,whatsapp memiliki 35,8 juta pengguna. Berdasarkan perhitungan rata rata, masing masing pengguna memiliki waktu buka hingga 8 jam dalam sebulan. Ini merupakan akses yang paling lama dari aplikasi lainnya.

Whatsapp sendiri kini tengah menyiapkan berbagai sarana dan prasarana untuk uji coba iklan. Salah satunya adalah dengan menggunakan fitur status yang ada. Tak hanya itu, baru baru ini juga whatsapp meluncurkan fitur untuk menarik pesan yang salah kirim kepada seseorang.

Total jangkauannya dari aplikasi ini adalah 77,6 persen. Hal ini hampir sama dengan youtube yang memiliki jangkauan 77,2 persen. Secara umum memang ini mirip dengan BBM, namun whatsapp lebih masuk kedalam kategori message service, bukan sosial messaging. Ada berbagai perbedaan mendasar dari kedua aplikasi ini.

Selain berbasis aplikasi, whatsapp juga bisa digunakan dalam bentuk web based. Dengan alamat situs di whatsapp.com anda dapat menggunakan whatsapp di komputer atau laptop anda. Tapi syaratnya harus terhubung dahulu dengan aplikasi di smartphone anda.

Untuk kedepannya saya yakin walau whatsapp telah memonetisasi layanannya pasti tetap menjadi aplikasi chat nomor 1 di Indonesia. Karena kemudahannya inilah yang menjadikan whatsapp selalu dipilih untuk menjadi platform pengiriman pesan bagi banyak orang.

3. Youtube

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Di Indonesia dengan total 35,6 juta pengguna menjadikan youtube sebagai aplikasi mobile yang paling banyak diakses nomor 3. bahkan di beberapa negara di dunia, youtube lebih mendominasi daripada aplikasi lainnya. Hal ini membuktikan bahwa minat seseorang akan dunia hiburan itu sangat besar, apalagi jumlah youtubers dari tahun ke tahun semakin meningkat.

Ada berbagai hal yang menjadikan youtube begitu populer daripada yang lainnya. Diantaranya adalah karena adanya fitur untuk bisa meraih pendapatan. Jadi dengan adanya sistem bagi hasil penghasilan dari periklanan antara pengupload video dengan pihak youtube sendiri, banyak orang yang memanfaatkan kesempatan ini.

Dengan total pengguna sebanyak itu youtube lebih mendominasi pada penggunaan aplikasi daripada web based baik mobile maupun PC. Seperti pada artikel terdahulu mengenai situs dengan pengunjung terbanyak di Indonesia versi mobile, youtube memang tidak masuk dalam 10 besar. Padahal peringkat tiga besar sebagai platform yang paling banyak diakses. Itu karena penggunaan aplikasi lebih mendominasi daripada dibuka melalui browser.

Platform berbagi video yang dibuat pada Februari 2005 oleh 3 mantan karyawan pertama paypal ini sukses mendulang untung besar. Maka dari itulah google dengan akusisi besarnya menjadikan situs ini terus menerus berkembang hingga sampai saat ini.

Baca : Pertama Kali Youtube Berdiri Ternyata Untuk Video MakComblang

4. Blacberry Messenger

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Dengan total 34,7 juta pengguna BBM menjadi aplikasi mobile paling banyak diakses untuk tahun ini ke 4 dan menjadi aplikasi chat yang paling banyak diakses ke 2. BBM memberikan berbagai fitur fitur yang mudah digunakan untuk kegiatan chatting. Misalnya adanya fitur BC (Broad chasting) yang bisa memberikan kemudahan bagi mereka yang suka promosi.

Untuk total jangkauan mencapai 75,3%, sehingga BBM terus menjadi primadona dalam hal aplikasi chating bagi sebagian orang. Apalagi penggunaan PIN yang digunakan untuk kode personal (ID) menjadikan seseorang lebih mudah untuk menyebarkannya.

Memang dulu aplikasi BBM hanya bisa digunakan pada smartphone blackberry saja. Bahkan bisa dibilang BBM menjadi aplikasi andalan dari BB yang paling dicari banyak orang. Dulu BB ini begitu terkenal akan gadget premium, bahkan melebihi Iphone. Namun lama kelamaan popularitas menurun dan menjadi bangkrut seperti saat ini. dan pada Juni 2016, PT Emtek telah membeli BBM senilai 2,7 triliun dalam kurun waktu 6 tahun tanpa menyertakan layanan enterprisenya.

Lalu pada tahun 2013 BBM bisa digunakan di android dan ios. Disitulah banyak orang yang mengundung aplikasi ini hingga aplikasi terus berkembang dan diminati banyak orang. Namun yang sering dimasalahkan bahwa aplikasi ini seringkali pending jika digunakan tanpa koneksi yang memadai. Berbeda dengan whatsapp yang tetap mulus walau koneksi kurang lancar.

5. Google Search

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Dengan hadirnya fitur google now yang lebih kompleks dan bisa dinikmati dengan baik di berbagai perangkat, menjadikan google sebagai aplikasi paling banyak diakses tahun 2017 ini. Apalagi google selain menghadirkan fitur perancian dalam aplikasinya juga menghadirkan fitur terbaru yaitu kumpulan berita/news, cuaca, kondisi jalanan, pemberitahuan ulang tahun teman, pemberitahuan tagihan yang belum terbayarkan dan masih banyak lagi. Jadi dengan ini google mengklaim bisa memberikan informasi sebelum pengguna memintanya.

Total pengguna di Indonesia sebanyak 30,4 juta pengguna menurut data dari comScore. Namun angka ini dalam kenyataanya pasti lebih banyak lagi jika mengukur dari perangkat dengan semua jenis usia. Untuk jumlah jangkauannya sendiri adalah 66%. Dengan total sebanyak ini tentunya google akan tetap selalu menjadi primadona bagi sebagian besar orang.

Aplikasi google search ini sebenarnya aplikasi yang begitu penting dan kebanyak perusahaan smartphone sudah menjadikan aplikasi ini sebagai aplikasi bawaan. Namun banyak orang yang kesal dengan aplikasi ini karena pembaruan aplikasi yang terus menerus dalam waktu singkat.

6. Google Mail (Gmail)

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Gmail memiliki total 28,58 juta pengguna berdasarkan perhitungan comScore pada awal tahun ini. Karena kemudahannya dalam penggunaan seperti mengirim pesan menerima dan melakukan banyak hal, maka google selalu menjadi pilihan banyak orang. Jadi Gmail merupakan aplikasi mobile yang paling banyak diakses untuk kategori aplikasi layanan email.

Dengan jumlah jangkauan yang besar yaitu sebesar 62,0%, karena layanan gmail yang begitu mudah ,aman dan gratis. Siapapun bisa menggunakan aplikasi ini, mengirim ke siapapun juga tanpa khawatir disk penuh, karena sebanyak 15 GB diberikan gratis dari google. Namun dalam beberapa hal, layanan gmail sendiri sangat sensitif dengan spam. Apalagi jika pengguna mengintegrasikannya dengan bot.

Karena begitu mudahnya, banyak perusahaan perusahaan besar yang menggunakan email dari gmail untuk email resminya. Mereka lebih memilih menggunakan gmail daripada menggunakan email dari domain perusahaan. Karena itulah aplikasi ini begitu banyak diakses setiap harinya.

7. Line

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Siapa sangka, line sebagai aplikasi chating yang belum lama meluncur sudah memiliki 27,6 juta pengguna di awal tahun ini. Dari situlah Line menjadi aplikasi mobile yang paling banyak diakses peringkat 7 di Indonesia. Dan dilihat dari strateginya, Line akan terus menerus tumbuh menjadi aplikasi chating yang begitu fleksibel untuk generasi muda. Untuk total jangkaun penggunanya sebesar 59,9%.

Walau tidak memiliki fitur auto chat seperti halnya telegram, line tetap menjadi primadona bagi sebagian orang. Aplikasi ini selalu memberikan banyak hal yang berkaitan dengan chat, seperti fitur grup yang begitu lengkap, dan adanya berbagai stiker stiker dan game keren yang menambah daya tarik.

Jika di Indonesia line berada di peringkat 3 untuk aplikasi mobile yang paling banyak diakses tahun 2017 dalam hal aplikasi chat, di 42 negara line justru menduduki peringkat pertama. Line ini sangat kompatible di berbagai jenis perangkat. Misalnya di windows PC, windows phone, mac, blacberry, ios, android. Apalagi ada fitur web based yang memudahkan tidak seperti lainnya yang hanya sebatas aplikasi saja.

Aplikasi rintisan perusahaan Jepang yang bernama NHN Corp ini memiliki ratusan juta pengguna di 230 negara di dunia. Pencapaian yang luar biasa ini tentunya tak terlepas dari upaya pengembang untuk selalu berinovasi dengan berbagai hal. Misal mengembangkan line webtoon yang juga menambah daya tarik sendiri.

8. Instagram

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Sedikit mengejutkan memang, bahwa jumlah pengguna aplikasi instagram lebih banyak dari facebook. 23,8 juta pengguna telah menginstall dan mengakses aplikasi ini secara teratur. Walaupun facebook dalam web based menjadi sosial media terpopuler dan paling banyak dikunjungi, instagram lebih memimpin satu peringkat lebih tinggi daripada facebook dalam hal aplikasi mobile.

Aplikasi mobile yang paling banyak diakses dalam hal sosial media ini memiliki total jangkauan sebanyak 51,8%. Instagram ini sebenarnya merupakan akusisi dari facebook. Jadi keduanya pun sebenarnya tidak terjadi persaingan karena masih dibawah satu naungan perusahaan yaitu facebook.

Instagram menjadi aplikasi mobile yang paling banyak diakses karena fitur fitur yang sangat sesuai atau relevan dengan perkembangan zaman sekarang ini. Instagram menjadi aplikasi yang menjadi media dalam mengabadikan dan berbagi kepada dunia mengenai setiap foto maupun video yang diunggah dari penggunanya. Jadi dengan menjamurnya aktivitas selfie di kalangan masyarakat, instagram begitu sangat vital peranannya dalam penyebaran setiap momen momen penting.

Dari pertama kali peluncuran pada tahun 2010, instagram berkembang begitu cepat. Dari sinilah pemilik facebook Mark Zuckerberg begitu tertarik untuk mengakusisinya. Dan pada tahun 2012 akhirnya kesepakatan itu terjadi, dengan harga $1 Miliar dollar kala itu, facebook akhirnya berhasil mengakuisisi instagram. Dan hingga saat ini perkembangannya terus menerus pesat.

9. Facebook

Walaupun facebook masih kalah dengan instagram, perbedaan total penggunanya pun terpaut tidak terlalu jauh, yaitu hanya cuma beda 1.6 juta pengguna saja. Jadi total keseluruhan pengguna facebook adalah 22,2 juta.

Walaupun facebook menjadi sosial media nomor 1 di dunia, namun dalam hal aplikasi menempati peringkat ke 9. hal ini dikarenakan lebih banyak yang mengujungi via browser. Karena jika via mobile web browser, facebook sendiri menempati peringkat kedua setelah google.

Untuk total jangakauannya pun tak bebeda jauh dari instagram, yaitu 48,3%. Total sebesar itu tentunya sangat besar bila dibandingkan dengan game terpopuler yang ada di playstore.

Yang menjadi banyak kritikan mengenai facebook selain iklan yang semakin banyak adalah bahwa facebook semakin mudah digunakan untuk menyebarkan konten negatif. Dan potensi viral dari konten negatif seperti halnya konten hoax juga justru sangat berkembang begitu cepat. Namun tentunya pihak FB sendiri sedang mengupayakan untuk memerangi berita hoax.

Baca : Dampak buruk Facebook dalam Berbagai Segi yang Mungkin Tidak Kamu Ketahui

10. Google Maps

aplikasi mobile yang paling banyak diakses

Bisa dibilang, belum ada saat ini yang lebih mudah dan lebih lengkap daripada google maps. Dari aplikasi ini anda bisa menemukan beragam tempat di dunia ini. Dengan total sebanyak 20,8 juta pengguna, aplikasi buatan google ini harus puas dengan posisi ke 10 sebagai aplikasi mobile yang paling banyak diakses untuk tahun 2017. untuk total jangkauannya sendiri adalah 45,2%.

Semua yang ada di google maps itu gratis dan tak ada iklan, jadi inilah yang membuat orang tidak merasa terganggu dengan aplikasi satu ini. Apakah kalian juga memanfaatkan aplikasi satu ini?

Demikianlah sedikit pembahasan mengenai aplikasi mobile yang paling banyak diakses di tahun 2017. Semoga hal ini memberikan tambahan pengetahuan kepada kita semuanya. Jangan lupa untuk selalu mengujungi blog ini untuk berbagai hal yang beramanfaat. Terima kasih.

Author Blogedewek

Salam kenal semuanya, Saya Blogedewek. Hobi saya membaca, berkebun, dan tidur. Suka nulis juga di blog klikmania tercinta ini. Saya juga pemilik dari tokofora yang menjual padi basmati.

Komentar

Tulis Komentar
  1. Asli bener banget tuh, apa lagi app google play tiap kalo mau dl app larinya ke situ. Tiap hari kali ane buka trus google play buat nyari game-game android baru.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0