in

3 Tips Digital Marketing untuk Mempromosikan Bisnis Jasa

Digital marketing untuk mempromosikan bisnis jasaSaat ini, telah sangat banyak bisnis jasa yang menggunakan digital marketing sebagai strategi pemasarannya. Sebut saja salah satu yang paling banyak ditemukan pada SERP adalah jasa pembuatan website, facebook ads dan masih banyak lainnya.

Hal tersebut membuktikan bahwa digital marketing memang adalah cara yang paling tepat untuk promosi dan juga marketing sebuah produk bisnis, baik produk tersebut berupa jasa ataupun jasa.

Nah, pada pembahasan kali ini, klikmania akan bicara mengenai cara digital marketing untuk mempromosikan bisnis jasa. Digital marketing untuk bisnis jasa sebenarnya tidaklah dapat disamakan dengan digital marketing untuk produk berupa barang, hal tersebut dikarenakan perbedaan mendasarkan pada bentuknya.

Ketika membeli produk berupa barang, tentu anda dapat secara jelas melihat spesfikasi/ kualitas produk yang akan dibeli(dilihat secara visual). Hal ini berbeda dengan produk berupa jasa, dimana anda harus membelinya terlebih dahulu dan baru dapat mengetahui kualitas dari jasa yang anda gunakan atau beli.

Dari kedua poin perbedaan tersebutlah mengapa penerapan digital marketing untuk bisnis jasa harus lebih tricky dan khusus.

Berikut ini terdapat beberapa tips digital marketing untuk mempromosikan bisnis jasa yang harus anda” para pelaku bisnis jasa” ketahui:

Kejelasan

kredibilitas

Salah satu tips digital marketing penting untuk anda yang memiliki bisnis yang menawarkan jasa adalah memberikan kejelasan pada audience atau klien anda. Kejelasan yang dimaksudkan pada poin ini adalah berkaitan dengan informasi bisnis dan juga produk jasa yang anda tawarkan.

Hal ini penting untuk membuat audience atau klien anda dapat mengerti mengenai bisnis apa yang anda tawarkan dan sekaligus mendeskripsikan bisnis anda.

Sebagai contohnya, jika anda memiliki bisnis yang menawarkan jasa pembuatan website, maka anda harus memberikan informasi spesifik mengenai produk jasa yang anda tawarkan. Misalnya maintenance website, SEO, SEM dan lainnya.

Disarankan untuk anda agar menggunakan website, blog maupun media sosial untuk menceritakan secara spesifik mengenai produk jasa yang anda tawarkan.

Kredibilitas

Digital Marketing untuk Mempromosikan Bisnis Jasa

Selanjutnya yang perlu diketahui dan diterapkan adalah membangun kredibilitas. Memulai dan membangun sebuah bisnis, hal tersebut bukan hanya berarti anda hanya mempromosikan dan menawarkan keuntungan-keuntungan yang didapat dari jasa bisnis anda. Namun anda juga perlu membangun personal dari bisnis anda.

Hal ini akan dapat mendatangkan klien yang potensial untuk bisnis jasa anda. Guna mencapai hal tersebut, kredibilitas sangatlah dibutuhkan.

Untuk membangun kredibilitas bisnis jasa anda, salah satu cara yang dapat anda terapkan adalah menyertakan foto professional anda. Memberikan foto professional anda selaku owner bisnis, anda akan memberikan kesan professional untuk yang akan dapat menarik klien-klien yang potensial.

Anda juga dapat lebih membangun kredibilitas bisnis anda dengan memberikan testimony klien-klien terdahulu yang menggunakan jasa anda.

Search Engine

Digital Marketing untuk Mempromosikan Bisnis Jasa

Dalam digital marketing, optimisasi SEO (Search Engine Optimization) dapat dikatakan sebagai strageti inbound marketing yang paling ampuh. Dengan dapat mendominasi search engine, website bisnis jasa anda akan dapat tampil pada halaman pertama. Sehingga dapat lebih berkesempatan untuk mendatangkan klien untuk bisnis anda.

Menurut data dari halaman imFORZA, diungkap bahwa peluang SEO dalam mendatangkan klien atau leads mencapai angka 14,6%. Pesentase tersebut juga lebih besar dibandingkan dengan persentase leads yang didatangkan dari outbound marketing yang hanya berkisar 1,7 % saja.

Untuk itulah, penerapan SEO pada website atau situs bisnis anda adalah tips digital marketing untuk mempromosikan bisnis jasa yang sebenarnya wajib untuk dilakukan.

Berkaitan dengan penerapan SEO pada website/ situs bisnis ini, terdapat 2 hal yang harus anda fokuskan yakni SEO onpage dan juga SEO offpage. Selain itu, menyajikan konten artikel yang memuat kata kunci tertarget adalah salah satu yang harus anda lakukan, ingatlah bahwa dalam SEO “content is queen”.

Itulah tips digital marketing yang pastinya akan sangat membantu pengembangan bisnis jasa anda dengan penerapan yang tepat. Semoga bermanfaat..

Author endarjulian

Jasa Penulis Artikel Berkualitas Murah - Saya adalah content writer dan juga social media designer.

Ingin pesan artikel atau desain murah ?
Business : 082177387464 (WhatsApp)
Instagram : @kontennyaendarjulian

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0