in

Pentingnya Peran SEO Sebagai Penunjang Masa Depan Blog

Pentingnya Peran SEO

Seorang blogger memang diwajibkan untuk selalu melakukan pembaruan pada blognya, entah memperbarui artikel maupun memperbarui kode-kode yang mengalami error. Selain itu, apa anda sudah mengetahui pentingnya peran SEO pada blog anda, atau apa anda telah melakukan optimasi SEO tersebut ???.

Ada banyak sekali tutorial untuk memaksimalkan SEO pada blog yang kita kelola, sehingga blogger pemula akan mendapatkan berbagai kemudahan dalam melakukan pengoptimalan search engine, atau SEO.

Kebanyakan pemula, hanya akan mencari tutorial untuk melakukan optimasi SEO pada blognya, tanpa mengetahui apa fungsi dan pentingnya peran SEO pada blog tersebut. Hal ini tentu saja merupakan sesuatu yang aneh, karena telah melakukan optimasi, tanpa mengerti tujuannya untuk apa.

Sedangkan, ada juga blogger pemula yang belum mengenal dan mengetahui sama sekali petingnya peran SEO, sehingga mereka hanya menulis artikel saja, tanpa memperdulikan untuk melakukan optimasi lain pada blog yang dimilikinya.

Apa itu SEO ??

SEO merupakan singkatan dari  Search Engine Optimization, yang bila diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia menjadi pengoptimalan mesin pencari.

Dari namanya saja, anda sudah dapat menebak maksud dari arti kata tersebut. Benar saja, karena SEO merupakan suatu proses mengoptimalkan blog, agar mendapatkan tempat pada halaman pertama mesin pencari, serta agar blog yang anda kelola bisa bersaing dengan blog lainnya.

Seo tidak hanya berlaku pada blog saja, namun dalam artikel ini, memang akan saya khususkan untuk membahas tentang pentingnya peran SEO pada blog, sehingga anda juga dapat mengetahui apa saja manfaat serta tujuan dari melakukan optimasi mesin pencari pada blog yang dikelola.

Mengapa SEO dapat menunjang masa depan blog ?

Karena SEO merupakan proses optimasi mesin pencari, tentu saja dengan menerpakannya, maka blog yang anda kelola akan semakin mendapatkan tempat, serta trafik yang tinggi.

Bila blog telah mendapatkan tempat pada mesin pencari, dan memiliki trafik yang tinggi, maka blog anda akan semakin besar dan berkualitas, sehingga kemungkinan untuk “pensiun dini” karena gagal membangun blog sangat kecil sekali.

Baca Juga : 10 Teknik Dalam Menyusun Konten Blog Berkualitas

Pentingnya Peran SEO Sebagai Penunjang Masa Depan Blog

Pentingnya Peran SEO

1# Blog akan mendapatkan tempat pada halaman pertama mesin pencari.

Alasan pertama dari pentingnya peran SEO, yakni dengan menerapkan serta melakukan optimasi yang teratur, maka blog yang dikelola akan semakin berkesempatan untuk berada pada halaman pertama mesin pencari.

Dengan beradanya blog pada halaman pertama, tentu saja akan meningkatkan jumlah pengunjung, sehingga blog anda akan “gemuk trafik”. Hal ini juga akan memberikan efek positif, karena dengan banyaknya trafi, maka akan sangat mudah untuk mendaftarkan situs blog tersebut untuk menjadi publisher iklan.

Selain itu, padatnya pengunjung juga akan memberikan anda semangat baru dalam memperbarui tulisan-tulisan pada blog yang dikelola.

2# Meminimalkan modal dalam berpromosi

Dengan menerapkan SEO, maka modal yang dikeluarkan saat awal membuat blog dapat diminimalkan, seminim mungkin. Ini karena SEO memang merupakan sesuatu yang gratis.

Berbeda bila anda melakukan promosi website atau blog dengan memasang iklan atau banner pada situs lain, atau dengan mengikuti program berbayar seperti Adwords, atau FBAds yang akan menguras biaya yang tidak sedikit.

Hal ini juga sangat menguntungkan untuk anda yang menjadikan blog sebagai sarana memasarkan produk, seperti toko online. Jadi, modal yang awalnya diperuntukan untuk melakukan promosi, bisa diminalkan dan dipergunakan untuk menyediakan produk baru saja.

3# Blog akan semakin dikenal luas

Dengan beradanya blog pada halaman pertama mesin pencari, tentu saja blog tersebut akan semakin dikenal dengan luas, sehingga beberapa pengunjung yang tertarik dengan tulisan anda akan langsung mengetik alamat situs anda pada address bar mereka.

Biasanya, bila tulisan anda benar-benar berkualitas, maka alamat blog yang anda kelola akan selalu diingat oleh pengujung, selain itu ada kemungkinan mereka akan mengajak saudara atau teman-teman mereka, untuk turut serta membaca artikel yang ada pada blog anda.

4# Untuk blog toko online, maka produk yang ditawarkan akan semakin laris

Bila anda merupakan seorang blogger yang menjadikan blog sebagai sarana pemasaran produk, maka menerapkan SEO memang wajib untuk dilakukan. Karena dengan menerapkan teknik SEO yang benar, maka produk anda akan semakin memiliki kemungkinan untuk dilihat oleh pengguna internet.

Pentingnya Peran SEO

Mesin pencari bagaikan seorang sales yang bekerja 24 jam tanpa henti untuk mempromosikan produk anda

Jika produk anda telah banyak yang melihat, mungkin saja diantara mereka ada yang tertarik dengan produk yang anda tawarkan, dengan begini pemasaran produk melalui internet akan semakin terasa hasil dan keuntungannya.

5# Banyak yang bersedia memasang iklan pada blog anda

Iklan mandiri merupakan salah satu dari sekian banyak cara untuk mendapatkan penghasilan dari blog yang dikelola, sedangkan dengan menerapkan SEO yang benar, maka slot iklan mandiri yang anda sediakan pada blog, akan mendapatkan banyak peminat.

Peminatnya sendiri biasanya berasal dari perusahaan, toko online, bahkan dari kalangan blogger yang ingin mempromosikan blog mereka pada slot iklan mandiri yang anda sediakan.

6# Besar kemungkinan untuk diterima sebagai publisher Google Adsense

Dengan menerapkan SEO pada blog yang dikelola, anda akan mendapatkan kemudahan bila suatu saat nanti hendak mendaftarkan blog untuk menjadi publisher pada layanan pengiklan seperti Google Adsene.

Kemudahannya sendiri akan anda dapatkan, karena Google memang mencari blog yang berkualitas serta memiliki banyak pengunjung untuk dijadikan publishernya.

Jadi bila teknik penerapan SEO anda memang telah maksimal, serta pengunjung organik yang besar, maka blog akan semakin berksempatan untuk diterima, dan juga mendapatkan penghasilan yang besar saat menjadi publisher.

7# Meningkatkan ilmu yang dimiliki dalam bidang website

Dengan belajar untuk menerapakan serta memaksimalkan SEO pada blog, otomatis akan ada ilmu baru yang anda dapatkan. Bila anda bisa menerapkan sambil mempelajari, bukan tidak mungkin bila suatu hari nanti anda menjadi seorang pakar SEO.

Selain itu, bila sudah menjadi seorang pakar, anda bahkan dapat membuka jasa optimasi SEO untuk mereka yang membutuhkan, dan kabar baiknya jasa optimasi SEO itu cukup mahal, sehingga keuntungan yang anda dapatkan juga lumayan besar nantinya.

Baca Juga : Yuk, Ketahui 10 Tips Agar Tidak Kehabisan Ide Dalam Menulis Artikel

Selain itu, dalam mengoptimalkan serta memaksimalkan SEO, kita akan mengenal adanya dua teknik dalam optimasi tersebut, yakni SEO On Page dan juga SEO Off Page. sedangkan teknik penerapak keduanya memang sangat berbeda, namun dengan tujuan yang sama.

SEO On Page

Sama seperti namanya, SEO On Page adalah suatu pengoptimalan yang berasal dari dalam website itu sendiri. Optimasi SEO On Page dapat dilakukan dengan beberapa teknik di bawah ini.

  • Membuat judul blog yang unik, serta konten yang berkualitas.
  • Menggunakan permalink yang mengandung kata kunci.
  • Menggunakan heading H1, H2, H3.
  • Memberikan navigasi website yang mudah (rekomendasi untuk Adsense)
  • Menembatkan link terkait disetiap portingan blog.
  • Memperbarui kode yang error, serta menggunakan tampilan yang responsive serta SEO friendly.
  • Melakukan riset kata kunci, dan menempatkan kata kunci yang padat pada konten blog.

SEO Off Page

Sama seperti namanya, SEO Off Page adalah suatu pengoptimalan yang berasal dari luar website itu sendiri. Optimasi SEO Off Page dapat dilakukan dengan beberapa teknik di bawah ini.

  • Membagun backlink yang berasal dari media sosial, forum, serta situs sosial bookmarking.
  • Melakukan promosi website ( tidak secara berlebihan ).
  • Melakukan blogwalking ( juga untuk mempererat tali persaudaraan sesama blogger).

Sekian artikel tentang pentingnya peran SEO yang perlu diketahui oleh seorang blogger, tertutama lagi untuk blogger pemula. Karena dengan menerapkan optimasi ini, maka masa depan blog yang anda kelola akan semakin baik serta memberikan hasil nyata untuk anda.

Semoga bisa bermanfaat 🙂

Author Vilandus

Saya suka menulis jika ditemani segelas kopi.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0