in

Cara Mengubah Setelan Privasi Video YouTube di Ponsel Android

setelan privasi video

Pada pembahasan sebelumnya sudah dibahas bagaimana caranya para pengguna YouTube bisa mengatur privasi mereka sehingga orang lain tidak bisa mengetahui aktivitas menyukai video, berlangganan ke saluran orang lain, dan membuat daftar putar.

Baca: Begini Lho Cara Mengatur Privasi di YouTube, Sudah Tahu?

Pada pembahasan kali ini, kita juga akan masih membahas seputar privasi yang ada di YouTube di mana pembahasan kali ini adalah pembahasan mengenai privasi video yang kita unggah. Seperti yang sudah kita ketahui bersama bahwasanya privasi video YouTube itu terdiri dari tiga macam, yaitu publik, tidak publik dan pribadi.

Umumnya ketika ingin mengubah setelan privasi video, kita akan lebih memilih mengubahnya via komputer karena prosesnya yang lebih mudah. Namun, tahukah Anda jika untuk mengubah setelan privasi video itu bisa dilakukan di ponsel? Jika Anda belum tahu, silakan simak pembahasannya di bawah ini.

Cara Mengubah Setelan Privasi Video YouTube

1. Pastikan Anda sudah mengunduh aplikasi yang bernama YouTube Studio.

2. Jika sudah mengunduhnya, silakan login dengan Gmail akun YouTube Anda.

3. Ketika sudah masuk beranda, silakan ketuk video yang ingin diubah setelan privasinya.

4. Ketuk ikon pensil.

5. Ketuk ikon drop down pada privasi.

6. Silakan ubah setelannya menjadi publik, tidak publik, atau pribadi.

7. Ketuk simpan.

ubah setelan privasi video

8. Perubahan berhasil dilakukan, kurang lebih seperti inilah hasil sebelum dan sesudahnya.

setelan privasi video youtube

9. Selesai.

Ketika Anda mengunggah video YouTube melalui ponsel, Anda juga bisa mengatur privasinya. Namun ketika privasi sudah Anda tentukan, kemudian Anda ingin mengubahnya ke privasi lain, maka aplikasi yang bernama YouTube Studio sangat cocok untuk Anda gunakan.

Masih ada banyak fitur yang disediakan oleh aplikasi YouTube Studio, di antaranya adalah:

  • Mengubah kategori video.
  • Mengubah lisensi dan hak kepemilikan video.
  • Mengaktifkan dan menonaktifkan komentar.
  • Mengaktifkan dan menonaktifkan jumlah like dan dislike.
  • Mengaktifkan pembatasan usia.
  • Penghapusan video.

Baca juga: Aplikasi YouTube Studio, Aplikasi Keren untuk Konten Kreator YouTube

Itulah pembahasan yang bisa disampaikan tentang bagaimana caranya mengubah setelan privasi video YouTube di ponsel Android. Adapun untuk cara mengubah setelan privasi video YouTube di PC atau laptop, tentu Anda sudah bisa melakukannya sendiri, karena untuk mengubah setelan privasi video di PC atau laptop itu jauh lebih mudah seperti yang sudah disebutkan di awal pembahasan.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0