in ,

Manfaat Youtube Marketing yang Harus Diketahui oleh Para Pelaku Usaha

Manfaat Youtube Marketing

Manfaat Youtube Marketing – Menambah pundi-pundi penghasilan adalah salah satu manfaat yang akan kita dapatkan ketika menggunakan Youtube sebagai media pemasaran.

Masih ada manfaat-manfaat lain yang bisa kita dapatkan, diantaranya adalah:

Membangun Brand Awareness

Brand Awareness adalah cara yang dilakukan seorang produsen agar produk yang ia buat selalu diingat oleh calon konsumennya, baik itu lewat logo, gambar, video atau slogan.

Dan di Youtube, kesempatan untuk membangun Brand Awareness terbuka lebar, karena jumlah pengguna dan penontonnya sangatlah besar dari tahun ke tahun.

Sekarang mari kita lihat beberapa perusahaan di dunia maupun di Indonesia yang sudah membangun Brand Awareness melalui konten-konten visual yang menarik, menghibur, dan menginspirasi.

1. Adidas
manfaat youtube marketing
Gambar: Adidas

Gambar diatas adalah screenshot dari video iklan Adidas yang berjudul Calling all Creators. Jika kamu sudah melihat video tersebut, maka kamu akan menemukan beberapa nama, seperti Lionel Messi, James Harden, Pharrel Williams, dan beberapa nama lain yang duduk bersama dalam satu meja.

Di sinilah Adidas membangun sebuah Brand Awareness, dimana mereka dengan sengaja menghadirkan nama-nama tenar untuk menunjukkan kepada para calon konsumennya bahwa produk-produk yang mereka keluarkan memang berkualitas.

Jadi, pesan yang ingin disampaikan Adidas kurang lebihnya seperti ini “Mereka (Lionel Messi, dkk) saja menggunakan produk kami. Jika mereka menggunakan produk kami, berarti produk kami sudah terbukti berkualitas. Dan jika kalian (calon konsumen) ingin keren seperti mereka, maka gunakanlah produk-produk kami.”

Sebuah marketing yang sangat luar biasa bukan?

Dan konsep atau ide yang dibuat Adidas ini bisa kamu tiru, khususnya untuk kamu yang menjual sepatu, baju, tas dengan merek sendiri.

2. JD.ID
Manfaat Youtube Marketing
Gambar: JD.ID

Ketika mendengar nama JD.ID apa yang terlintas dipikiranmu? Ya, pasti kamu akan menjawab tidak akan kena tipu, berdasarkan iklan JD.ID yang sering melintas di televisi.

Brand Awareness yang dibangun JD.ID ini sangat unik dan berani, karena mereka ingin mengatakan kepada calon konsumennya hanya JD.ID yang memberikan jaminan keaslian barang. Pengakuan JD.ID ini pun semakin bertambah kuat dengan slogan yang mereka buat, yakni Dijamin Ori.

Jadi, apabila kamu ingin membuat marketing atau Youtube marketing yang keren, tirulah JD.ID, dimana konten pemasaran dan slogan saling menguatkan satu sama lain.

3. Bebelac
Manfaat Youtube Marketing
Gambar: Bebelac

Manfaat Youtube marketing selanjutnya adalah membuat video inspiratif. Meskipun tujuan akhirnya adalah pemasaran produk agar laris manis, namun bukan berarti kita tidak bisa menyisipkan sebuah nasehat di dalam marketing yang sedang dibuat.

Lihatlah Bebelac, dimana video iklan yang mereka buat sangat menginspirasi. Di awal-awal video ada anak yang meminum susu, sebut saja si A.

Kemudian, si A ikut ayahnya pergi ke masjid dengan menggunakan sandal baru. Ketika hendak pulang dari masjid, si A mendapati anak lain sedang mencari sandalnya yang hilang. Melihat keadaan yang seperti itu, si A memutuskan untuk memberikan sandal barunya kepada anak yang kehilangan sandalnya tadi.

Sungguh luar biasa bukan? Secara logika amat sangat sulit diterima, karena biasanya anak di bawah usia 7 tahun masih suka mempertahankan atau enggan berbagi sesuatu kepada orang lain.

Namun, itulah yang namanya Brand Awareness, hanya dengan meminum susu Bebelac, pemikiran anak kecil yang masih polos bisa berubah menjadi dewasa.

Memperkenalkan Produk

Manfaat Youtube Marketing
Gambar: Lenovo

Gambar diatas adalah screenshot dari Lenovo 17Inch Passage Backpack Product Video. Di dalam video tersebut, Lenovo menunjukkan beberapa keunggulan tas yang mereka buat, seperti tersedianya USB eksternal, ruang penyimpanan yang besar, dll.

Jika kamu memiliki sebuah produk atau menjual jasa, maka gunakanlah Youtube sebagai media pemasaran. Dengan menggunakan Youtube, maka produk atau jasa yang kamu tawarkan akan lebih mudah untuk ditemukan dan dilihat oleh jutaan penonton.

Mendatangkan Trafik Website

Selain untuk media pemasaran, manfaat Youtube marketing lainnya adalah mendatangkan trafik website. Dan untuk mendatangkan trafik yang efektif, ada beberapa cara yang harus kamu lakukan, seperti:

1. Meletakkan di awal video

Buatlah animasi, seperti orang yang sedang bermain komputer. Kemudian, animasi tersebut mengetikkan alamat website kamu (www. –.com). Jika animasi tadi sudah jadi, kamu bisa meletakkannya di awal video, sehingga para penonton akan selalu melihatnya.

Selain membuat animasi, masih ada cara lain yang bisa dilakukan, seperti membuat rekaman layar yang sedang mengetikkan alamat website kamu (www. –.com).

2. Lewat audio

Kamu bisa membuat rekaman suara, seperti “Jangan lupa kunjungi (www. –.com) dan temukan informasi menarik di dalamnya.” Dan untuk penempatan audio ini bisa di awal dan bisa juga di akhir video.

Jangan lupa juga untuk membuat audio yang unik. Sebagai referensi, kamu bisa mendengar audio (suara) admin channel Youtube Calon Sarjana atau Jalan Tikus.

3. Letakkan seperti biasa

Maksud biasa di sini adalah kamu meletakkan link di deskripsi video, header channel atau kartu. Cara-cara yang sudah disebutkan tadi sudah biasa dilakukan, sehingga kamu pun tidak akan kesulitan untuk mempraktikkannya.

Cara yang satu ini cocok untuk kamu yang menyukai kesederhanaan, karena kamu tidak perlu repot-repot untuk membuat animasi, rekaman layar atau rekaman audio.

Memonetisasi

Di awal sudah disebutkan jika manfaat Youtube marketing dapat menambah penghasilan. Bagaimana caranya? Bisa melalui Google Adsense, dimana iklan yang tayang akan mendapatkan bayaran dari Google.

Sangat menyenangkan bukan? Kita menjalankan Youtube marketing, namun pihak Youtube juga membayar kita. Akan tetapi, cara ini hanyalah opsional, karena biasanya seorang produsen tidak ingin iklan video yang sedang ia buat ditumpangi iklan dari perusahaan lain.

Manfaat Youtube Marketing yang Lain

1. Meningkatkan kemampuan editing

Jika kamu saat ini bekerja sebagai video editor, dan perusahaan tempatmu bekerja sedang menjalankan Youtube marketing, maka bersyukurlah.

Mengapa demikian? Karena kemampuanmu akan terus terasah dan semakin matang dengan permintaan-permintaan perusahaan yang selalu ingin hasil sempurna.

Sebagai seorang profesional pasti kamu akan memikirkan konsep-konsep apa yang akan kamu berikan, dan saat itulah secara sadar atau tidak sadar, kemampuan editingmu akan semakin meningkat.

2. Meningkatkan kemampuan public speaking

Sama halnya dengan video editing, maka kamu pun juga bisa meningkatkan kemampuan public speaking melalui Youtube marketing.

Misalkan, perusahaanmu sedang membuat projek untuk saluran Youtubenya. Kemudian, kamu yang ditunjuk sebagai pengisi suara atau pembawa acara.

Di saat penunjukkan itu terjadi, mau tidak mau kamu pasti akan belajar. Dan ketika proses itu sudah kamu jalani, maka kemampuan berbicaramu pun akan semakin terasah.

Kesimpulan

Bulan Agustus 2017 kemarin, Google mengatakan bahwa pengguna Youtube di Indonesia menyentuh angka 50 juta. Tentu, angka 50 juta ini akan semakin meningkat mengingat generasi muda zaman sekarang (generasi Y dan Z) lebih suka untuk membuka Youtube.

Baca: 3 Tips Untuk Dapat Memaksimalkan Youtube Marketing

Selain data dari Google, pergeseran perilaku orang-orang zaman sekarang yang lebih suka mengakses informasi dan hiburan via Youtube harus dijadikan salah satu pertimbangan untuk menjalankan Youtube marketing.

Jadi, apakah kamu sudah siap menjalankan Youtube marketing dan mendapatkan manfaat Youtube marketing?

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0